Ns. Sefti terpilih kembali sebagai Ketua DPK PPNI PSIK FK UNSRAT Periode 2024-2029
Manado, 29 Mei 2024 – Musyawarah Komisariat (MUSKOM) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Program Studi Ilmu Keperawatan (PSIK) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) berlangsung sukses di Aula PSIK FK UNSRAT. Acara tersebut dihadiri oleh Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PPNI Kota Manado dan beberapa anggota serta tamu undangan.
Sambutan dari Ketua DPD PPNI Kota Manado disampaikan oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Kaderisasi, Ns. Sisko Sipir, S.Kep., M.Kes. Dalam sambutannya, Ns. Sisko menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan MUSKOM dan mengharapkan kepengurusan yang baru dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab serta terus berkontribusi dalam memajukan profesi keperawatan.
Agenda utama MUSKOM ini adalah pemilihan pengurus baru. Setelah melalui proses pemilihan yang demokratis, Ns. Sefti S.J Rompas, S.Kep., M.Kes., terpilih sebagai ketua baru. Pengurus baru ini langsung dilantik oleh Ns. Sisko Sipir, S.Kep., M.Kes., mewakili Ketua DPD PPNI Kota Manado. Pelantikan ini menandai dimulainya masa bakti baru bagi kepengurusan DPK PPNI PSIK FK UNSRAT.
Acara pelantikan tersebut berlangsung khidmat dan penuh harapan untuk masa depan organisasi yang lebih baik. Dalam sambutannya, Ns. Sefti S.J Rompas, S.Kep., M.Kes., menyampaikan komitmennya untuk membawa DPD PPNI PSIK FK UNSRAT menuju arah yang lebih progresif dan inovatif, serta terus memperjuangkan kepentingan anggota dan profesi keperawatan.
Musyawarah Komisariat ini juga menjadi ajang silaturahmi antar anggota PPNI, memperkuat hubungan kekeluargaan dan semangat kebersamaan dalam menjalankan berbagai program kerja yang telah direncanakan.
Dengan pelantikan pengurus baru ini, diharapkanDPD PPNI PSIK FK UNSRAT dapat semakin berkembang dan memberikan kontribusi nyata dalam dunia keperawatan, baik di tingkat lokal maupun nasional